You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pulau Panggang Kembali Dipenuhi Bangunan Liar
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pulau Panggang Kembali Dipenuhi Bangunan Liar

Setelah beberapa waktu lalu ditertibkan, bangunan liar kembali marak berdiri di Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara, Kabupaten Kepulauan Seribu. Umumnya bangunan yang berbentuk permanen tersebut berdiri di bibir pantai.

Saya sudah perintahkan lurah dan camat untuk memperketat pengawasan, agar pantai kita tidak rusak oleh bangunan liar semacam itu

Mengetahui maraknya bangunan liar, Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo langsung menginstruksikan Lurah Pulau Panggang dan Camat Kepulauan Seribu Utara agar segera menggelar penertiban.

Bupati Kepulauan Seribu Wajibkan Jumat Bersih

"Saya sudah perintahkan lurah dan camat untuk memperketat pengawasan, agar pantai kita tidak rusak oleh bangunan liar semacam itu," tegas Budi saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pulau Panggang, Sabtu(15/8).

Budi juga mengimbau lurah dan camat setempat rutin melakukan sosialisasi peraturan daerah agar warga menaati aturan yang berlaku di DKI Jakarta.  

"Luas wilayah dengan jumlah penduduk memang tidak seimbang, tapi bukan berarti penduduk bebas membangun secara liar," ungkap Budi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2145 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1256 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1208 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1064 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye972 personDessy Suciati